Notification

×

Iklan

Iklan-ADS

Iklan

Iklan-ADS
DPRD BANGAI KEPUlauan

Pemkab Bangkep Genjot Intake,IPA dan Jaringan Transimisi SPAM Di Bulagi Bersaudara

Kamis, 06 Juni 2024 | Juni 06, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-06T09:25:34Z

Infoselebes.com. Bangkep - Pemerintah Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) saat ini sedang berupaya dalam hal pemenuhan air bersih dibeberapa wilayah kecamatan di daerah tersebut.

Salah satu upaya yang dilakukan yaitu rapat pembahasan lahan rencana pembangunan Intake, IPA dan Jaringan Transimisi SPAM Kecamatan Bulagi, Bulagi Utara dan Bulagi Selatan bertempat di ruang rapat kantor Bupati pada Senin kemarin.

Penjabat (Pj) Bupati Bangkep Ihsan Basir dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemenuhan air bersih di Kabupaten Bangkep bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah tapi juga menjadi tanggung jawab bersama, baik pemerintah maupun masyarakat.

“Melihat kondisi geografis daerah kita kabupaten banggai kepulauan tidak seluruhnya terdapat sumber air yang dapat kita manfaatkan untuk memenuhi kebutuhan air bersih sebagaimana daerah lainnya, maka dalam hal pemenuhan air bersih di beberapa wilayah kecamatan menjadi hal yang harus kita pikirkan bersama,” ucapnya.

Pemerintah Daerah bermohon bantuan dana APBN pada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui dua balai sebagai perpanjangan tangan Kementerian, yaitu balai wilayah sungai III Provinsi Sulawesi Tengah dan Balai Prasarana Permukiman Sulawesi Tengah.

“Saya harapkan tanggapan baik dari pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) janganlah kita abaikan hanya karena beberapa persyaratan kita tidak penuhi,” tandas Ihsan.

Selain itu, Ihsan juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kecamatan, Kades serta masyarakat atas perhatian dan pemahaman serta berharap Kabupaten Bangkep terlepas dari krisis air bersih.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Camat, Kepala Desa, Kepala BPD dan terkhusus masyarakat di wilayah Kecamatan Bulagi, Bulagi Utara, Bulagi Selatan dan Buko Selatan atas perhatian dan pemahamannya, semoga kegiatan dan usaha kita menjadi lahan ibadah karena ini menyangkut kelangsungan hidup manusia,” ujarnya.

“Semoga apa yang menjadi harapan kita dapat terwujud dan masyarakat Kabupaten Bangkep terlepas dari krisis air bersih,” tambah Ihsan.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Asisten Setda, Kadis PUPR, Kaban Bappeda, Camat, Kepala Desa serta undangan lainnya.


 (Decky-kominfo)
Iklan-ADS

GUBERNUR
GUBERNUR DISDIK DISKANLUD BRI PALU PUSIGI PT.PP ADHI KARYA BRI PALU BRI PALU
Image 1
Image 2
Image 1
Image 2
close
Banner iklan disini